Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Berbantuan Media 3D Watercycle untuk Meningkatan Hasil Belajar Siswa Kelas V di SDN Kasreman 1 Kasreman

  • Septa Devi Auliatul Alifah Universitas PGRI Madiun
  • Swasti Maharani Universitas PGRI Madiun
  • Fitriana Fitriana SDN Kasreman 1 Kasreman
Keywords: Model Problem Based Learning, Media 3D Watercycle, Hasil Belajar

Abstract

Berdasarkan hasil observasi yang dilaksanakan di SDN Kasreman 1 Kasreman Kab. Ngawi, kegiatan pembelajaran  masih berjalan secara tradisional yakni guru memberikan materi dan peserta didik mendengarkan penjelasan dari guru. Sehingga siswa merasa bosan kurang fokus dalam mendengarkan penjelasan dari guru. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan menggunakan analaisis kualitatif dan kuantitatif. Penelitian ini berkolaborasi dengan guru kelas sebagai kolaborator dan berperan sebagai observer penelitian. Subjek dari penelitian ini adalah siswa kelas V SDN Kasreman 1 Kasreman, Kecamatan  Kasreman, Kabupaten Ngawi yang berjumlah 34 siswa yang terdiri dari 17 perempuan dan 17 laki-laki. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah melalui lembar observasi dan soal tes posttest. Penelitian ini menggunakan model siklus dari Kurt Lewin yang dilaksanakan dalam dua siklus, dan masing-masing siklusnya terdiri dari empat tahapan yaitu: perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Penelitian ini dikatakan tuntas atau berhasil apabila rata-rata nilai peserta didik yang mencapai KKM 70 pada soal evaluasi atau posttest sebanyak 80%. Dalam penelitian ini, analisis data yang digunakan adalah analisis data kualitatif dan kuantitatif . Penelitian ini bertujuan ntuk mendeskripsikan penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Berbantuan Media 3D Watercycle untuk Meningkatan Hasil Belajar Siswa Kelas V di SDN Kasreman 1 Kasreman. Dari hasil penelitian yang telah dikumpulkan maka didapatkan hasil presentase nilai ketuntasan pada prasiklus hanya sebesar 26,47 %. Kemudian terjadi peningkatan hasil belajar yaitu pada siklus I dengan presentase ketuntasan sebesar 52,94 % dan pada siklus II mengalami peningkatan lagi dengan presentase sebesar 82,35% .

Downloads

Download data is not yet available.

References

Afifah, D. N., Widiyono, A., & Attalina, S. N. C. (2022). Pengembangan Media Diorama Siklus Air Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPAdi Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan dan Konseling, 4, 528–533.
Aris, I. E., & Afina, F. (2022). Pengaruh Penggunaan Media Diorama Terhadap Hasil Belajar Kognitif IPA Materi Siklus Air Pada Siswa Kelas V Sd Negeri Kebanyakan Kota Serang. Pelita Calistung, 03(01), 1–14.
Astari, F. A., Suroso, S., & Yustinus, Y. (2018). Efektifitas Penggunaan Model Discovery Learning Dan Model Problem Based Learning Terhadap Hasil Belajar Ipa Siswa Kelas 3 Sd. Jurnal Basicedu, 2(1), 1–10.
Dakhi, A. S. (2020). Peningkatan hasil belajar siswa. Jurnal Education and development, 8(2), 468–470.
Dewi, N. P. F., Koeswanti, H. D., & Radia, E. H. (2019). Upaya Peningkatan Hasil Belajar Dan Keaktifan Pembelajaran Tema 8 Subtema 1 Menggunakan Model Problem Based Learning (PBL) Dengan Diperbantukan Media 3D Watercycle Pada Siswa Kelas V Sd N Tumbrep 01. Jurnal Basicedu, 2(1), 299–305.
Djonomiarjo, T. (2019). Pengaruh Model Problem Based Learning Terhadap Hasil Belajar. Aksara: Jurnal Ilmu Pendidikan Nonformal, 5(1), 39.
Ferry, D., Jepriadi, & Kamil, D. (2019). Peningkatan Hasil Belajar Biologi Siswa Melalui Penerapan Media Video Animasi Tiga Dimensi (3D). Pedagogi Hayati, 3(2), 1–11.
Hasanah, U., Sarjono, S., & Hariyadi, A. (2021). Pengaruh Model Problem Based Learning Terhadap Prestasi Belajar IPS SMP Taruna Kedung Adem. Aksara: Jurnal Ilmu Pendidikan Nonformal, 7(1), 43.
Hikmah, D. Al, Handayani, D. E., & Kiswoyo. (2017). Keefektifan Model SFAE Berbantu Media 3D Water Cycle Terhadap Hasil Belajar IPA Siswa. Seminar Nasional PGSD 2017, 1, 1328–1339.
Hotimah, H. (2020). Penerapan Metode Pembelajaran Problem Based Learning Dalam Meningkatkan Kemampuan Bercerita Pada Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Edukasi, 7(3), 5–11.
Hutapea, L. (2019). Penerapan Model Pembelajaran Discovery Learning Berbantuan Program Cabri 3D untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Materi Pokok Dimensi Tiga. Desimal: Jurnal Matematika, 2(1), 77–85.
Janah, M. C., Widodo, A. T., & Kasmui, D. (2018). Pengaruh Model Problem Based Learningterhadap Hasil Belajar Dan Keterampilan Proses Sains. Jurnal Inovasi Pendidikan Kimia, 12(2), 2097–2107.
Kristiana, T. F., & Radia, E. H. (2021). Meta Analisis Penerapan Model Problem Based Learning Dalam Meningkatkan Hasil Belajar IPA Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Basicedu, 5(2), 818–826.
Machali, I. (2022). Bagaimana Melakukan Penelitian Tindakan Kelas Bagi Guru ? IJAR : Indonesian Journal of Action Research, 1(2), 315–327.
Mau, J. A., & Manek, A. M. (2023). Peningkatan Hasil Belajar Tentang Proses Daur Air dengan Media Power Point Pada Siswa Kelas V SDI Loonuna Kecamatan Lamaknen Selatan Kabupaten Belu Juliani. Journal Economic Education, Business and Accounting (JEEBA), 1(1), 95–102.
Tarigan, E. B., Simarmata, E. J., Abi, A. R., & Tanjung, D. S. (2021). Peningkatan Hasil Belajar Siswa dengan Menggunakan Model Problem Based Learning pada Pembelajaran Tematik. Edukatif : Jurnal Ilmu Pendidikan, 3(4), 2294–2304.
Published
2023-07-03
How to Cite
Alifah, S. D. A., Maharani, S., & Fitriana, F. (2023). Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Berbantuan Media 3D Watercycle untuk Meningkatan Hasil Belajar Siswa Kelas V di SDN Kasreman 1 Kasreman. EDUKASIA: Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran, 4(2), 755-764. https://doi.org/10.62775/edukasia.v4i2.347